Wednesday, September 5, 2018

Pilpres 2019: Akankah Dolar Tembus Rp20.000?

Mata uang asing

Pada tulisan terdahulu, dengan formula sederhana, saya meng-estimasi nilai dolar AS Rp18.340 pada tahun 2024, kalau kondisi normal ( https://speedandup.blogspot.com/2018/08/pilpres-2019-berapa-nilai-dolar-amerika.html). Nilai akan melorot jauh, jika ada krisis ekonomi.

Tanya: Apakah kita memasuki zona krisis?
Jawab: Tergantung apa yang kita bandingkan.

Tanya: Maksudnya?
Jawab: Dalam konteks ekonomi (bukan politik), TIDAK AKAN seperti krisis tahun 1998. TAPI,         kalau seperti krisis Turkey dan Argentina baru baru ini, BARANGKALI.

Tanya: Kenapa begitu?
Jawab: Fundamental EKONOMI kita berbeda dengan tahun 1998. Dan Kondisi Ekonomi kita      SEDIKIT lebih baik dari Turkey dan Argentina!

Tanya: Apanya yang lebih baik?
Jawab: Indikator ekonomi makro kita, terutama yang berhubungan langsung dengan nilai tukar        mata uang rupiah SEDIKIT LEBIH BAIK.

Tanya: Berarti TIDAK SANGAT BAIK? Dan rupiah BISA jatuh seperti Lira dan Peso? Bisa Rp20 ribu?

Indikator utama ekonomi yang langsung berhubungan dengan nilai mata uang suatu negara adalah “current account deficit ratio” dan “debt ratio.” Bandingkan antara kita, Argentina dan Turkey:

-Current account deficit terhadap PDB: Indonesia (3%), Argentina (5%) dan Turkey (7%)
-Debt ratio terhadap PDB: Indonesia (35%), Argentina (40%), Turkey (50%).

Rasio “current account deficit” (neraca berjalan) dan rasio “debt” (hutang) terhadap PDB negara kita angkanya lebih kecil, berarti lebih baik dibandingkan dengan negara Argentina dan Turkey.

Belum lagi indikator makro-ekonomi lainnya seperti pertumbuhan, meskipun sekitar 5% (tidak seperti yang diharapkan yaitu 7%), tetap ada pertumbuhan. Bandingkan dengan Argentina yang hanya 3,5% dan Turkey yang pertumbuhan ekonominya sekitar 4,1%.

Cadangan devisa yang sebesar US$118 milyar, bisa dipakai untuk mencegah rupiah teralu terperosok dalam jangka 7 bulan ini. Jika negara bisa “menahan” laju impor, maka cadangan devisa diharapkan naik. 

Krisis di Argentina telah melorotkan nilai peso sekitar 45%, sedangkan lira Turkey turun sekitar 40%. Sekali lagi, jika kita ber-andai andai terjadi KRISIS dalam skala Argentina dan Turkey, maka berapa nilai rupiah? 

Nilai rupiah paling jauh turun sekitar 40%. Berarti rupiah berada di kisaran Rp18.900 !!





9 comments:

  1. Pilpres 2019: Akankah Dolar Tembus Rp20.000?
    @
    Mata uang asing

    ReplyDelete
  2. Pilpres 2019: Akankah Dolar Tembus Rp20.000?

    Pada tulisan terdahulu, dengan formula sederhana, saya meng-estimasi nilai dolar AS Rp18.340 pada tahun 2024, kalau kondisi normal ( https://speedandup.blogspot.com/2018/08/pilpres-2019-berapa-nilai-dolar-amerika.html).

    ReplyDelete